TAUHID = BERBAKTI KEPADA KEDUA ORANG TUA

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. .

     Saat ini penulis akan mencoba menuliskan sebuah artikel sebagai penggugah atau muhasabah bagi para pembaca. Muhasabah untuk mencoba mengetuk hati pembaca agar kiranya selalu berbakti kepada kedua orangtuanya.
     Ayah dan ibu adalah orang tua yang telah melahirkan, merawat, menjaga hingga memberikan nafkah kepada kita dari mulai bayi hingga dewasa ini. Apapun akan mereka lakukan dengan tulus tanpa ada sedikit rasa lelah di raut wajah mereka. Ayah pergi pagi dan pulang petang hanya untuk mencari uang  demi menafkahi keluarga di rumah. Ibu selalu bangun pagi menyediakan sarapan, mencuci, menyetrika, membersihkan rumah dan banyak pekerja lain yang dilakukanya tanpa ada rasa mengeluh sedikitpun.
      Nah,,lantas kita sebagai anak apa tugasnya?? Tugas kita sebenarnya cukup mudah, yaitu dengan mendoakan mereka agar selalu diberikan kesehatan, berbakti kepada mereka dan hal yang paling penting jangan sampai kita membuat mereka meneteskan air mata hanya karena tingkah laku dan kesalahan yang kita lakukan.
      Bagaimana cara mendoakan kedua orang tua? Kapan waktu yang paling tepat untuk mendoakan mereka?
      Cara mendoakan kedua orang tua adalah dengan ibadah yang kita lakukan dan waktu yang paling tepat untuk mendoakan mereka adalah setelah selesai melaksanakan ibadah shalat.
      Bagaimana jika kita tidak melaksanakan ibadah shalat?
      Secara makna dalam ke-Islaman bahwasanya shalat itu adalah hal yang telah tertera dalam Rukun Islam dan diperintahkan agar kita harus dan wajib untuk melaksanakannya. Tidak ada kata tidak shalat jika kita benar-benar memaknai perintah tersebut.


      Hak kedua orang tua atas anak-anak yang telah dilahirkan mereka sangatlah besr. Karena itu, Allah menyandingkan perintah untuk beribadah kepada-Nya dengan keharusan berbakti kepada kedua orang tua. Allah berfirman:

وَقَضَى رَبُّكَ أَلاَّ تَعْبُدُوا إِلآ إِيَّاهُ وَبِالْوَالِدَيْنِ إِحْسَانًا

Dan Rabbmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu. [Al Isra/17`: 23].

      Dari potongan ayat diatas dapat kita artikan bahwa Allah SWT telah memerintahkan agar kita selalu menyembah Allah SWT tanpa terkecuali. Dan ayat tersebut juga memberikan arti bahwa kita yang telah dilahirkan haruslah dapat berbuat baik kepada ayah dan ibu. Berbuat baik bukanlah harus memberikan orang tua pakaian yang mahal, memberikan orang tua uang yang banyak, memberikan orang tua HP yang canggih tetapi berbuat baik kepada orang tua adalah dengan mendoakannya.
      Mari kita tingkatkan kualitas keimanan kita dengan cara meningkatkan ibadah kita, kita tingkatkan bakti kita kepada orang tua dengan cara mendoakan mereka dalam setiap shalat kita.

Jazakumullah Khairan Katshiran
Billahi fii Sabililhaq Fasthabiqul Khairat
Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Agus Syafrizal,S.Pd

Komentar